Senin, 13 Desember 2010

Tips Membeli Laptop

Dua tahun ke belakang, kalau kita lihat orang bawa laptop, emh… sepertinya keren banget dan  berkelas. Tapi sekarang, seiring kemajuan teknologi, Laptop sudah bukan merupakan barang mewah lagi. Sama halnya seperti handphone, saat ini Laptop sudah menjadi kebutuhan pokok. Baik bagi pelajar, mahasiswa, ataupun kaum eksekutif.
Berbagai jenis Laptop pun bermunculan dari mulai yang murah dengan spesifikasi pas-pasan, sampai yang harganya mahal dengan spesifikasi yang high end. Nah buat anda yang punya rencana ingin membeli laptop, dan bingung menentukan pilihan, ada baiknya baca dulu tips berikut ini :

Ukuran :  bagi yang sering bepergian jauh dan mengandalkan Laptop sebagai “asisten pribadi” ada baiknya anda memilih model Subnotebook dengan berat antara 3 pound atau kurang biar ringan dijinjing kemana-mana, seperti Apple’s MacAir  atau Lenovo ThinkPad dengan harga berkisar $1.500 sampai $3.000. Namun jika anda lebih banyak menggunakan Laptop di rumah, sekolah atau kantor ada baik anda memilih seperti Dell Inspiron 1525, HP dv6700 atau Apple MacBook dengan berat 6-5 pound dan harga yang jauh lebih murah sekitar $800 sampai $1.200.
Operating System. Vista Vs XP.  System operasi sangat penting buat mendukung aktivitas anda, karena itu sesuaikan system operasi dengan kemampuan yang anda miliki. Bila anda terbiasa memakai OS Windows XP tentu lebih bijak jika anda memilih Laptop dengan Built in Windows XP. Selain akan lebih mudah mengoperasikannya, anda pun tidak memerlukan waktu lama untuk beradaptasi dengan Laptop yang baru saja anda beli. Selain itu anda akan lebih mudah menemukan Laptop dengan Built in Windows XP dibandingkan Vista. Perlu diperhatikan juga compabilitas hardware maupun software, dimana Vista masih sering menemui masalah (tidak kompetibel) dengan dengan add-on hardware maupun softaware.
Memory : Jika anda membeli Laptop Apple, dua gigabytes sudah tersedia secara built in. Ini. Tapi bila anda ingin memakai Windows Vista maka untuk mendapatkan performa terbaik, sedikitnya anda membutuhkan tiga gigabytes memory.
Processor : untuk keperluan office sehari-hari, dual-core prosessor tentu sudah cukup baik. Lain lagi bila anda berencana memakai Laptop untuk main game, maka pilihlah prosessor yang lebih tinggi.
Storage : Jika anda ingin menjadikan Laptop sebagai komputer utama yang mendukung kerja atau aktivitas anda sehari-hari, maka 160 gigabyte hardisk lebih dari cukup. Lebih besar tentu lebih baik, tapi ada baiknya sesuaikan dengan kebutuhan anda.
Batery life : tak diragukan lagi pilihlah Laptop dengan kemampuan batery yang lama. Jangan sampai baru dipakai 1 jam, harus dicharges.
Ada berbagai macam pertimbangan untuk memilih sebuah Laptop, ketika anda berencana membeli sebuah Laptop, pikirkanlah baik-baik bagaimana dan untuk apa anda memakai Laptop. Dengan begitu anda bisa lebih focus terhadap  satu atau dua pilihan saja yang terbaik buat anda.

Read More ...

Tips memilih komputer server warnet

1. Pilih server yang bersifat scalable dan lengkapi dengan memori yang besar untuk memungkinkan berbagi resources (program, printer, cd, data, internet, dll) secara cepat. Untuk prosesornya tidak masalah baik Intel atau AMD.
2. Pilih komputer yang tangguh baik dalam masa beroperasinya maupun umur komponen-komponennya.  Beli pc desktop memang jauh lebih murah dari komputer yang memang dirancang sebagai server. Membeli server beneran malah lebih baik, seperti produk ini.
3. Tempatkan di posisi yang baik dan nyaman dan aman untuk digunakan.  Kalau perlu disain ruangan agar meminimalisir debu yang masuk ke lokasi server. Juga jaga agar orang-orang yang tidak berkepentingan dapat mengakses dengan mudah lokasi server. Perhatikan juga agar disekitar server bebas medan magnet, medan listrik atau bebas getaran.  Diperhatikan juga bebas Asap.
4. Beli UPS yang handal. Pokoknya jangan percayakan consumer electronic Anda sepenuhnya pada PLN. Kejutan listrik atau pemadaman dalam waktu singkat, atau gejala seputar listrik lainnya mengakibatkan kerusakan pada peralatan elektronik yang perlu diwaspadai. Ketidakseimbangan dibawah 5% saja dapat mengakibatkan kinerja mesin yang sedang beroperasi bertambah hingga 18% dari keadaan normal.
5. Lengkapi dengan kipas yang cukup.

Read More ...

Cara Memilih(Membeli) Komputer yang baik

Cara membeli komputer.
Pertama tentukan kegunaan komputer itu untuk apa ?
Banyak orang yang terjebak dalam cara memilih komputer, biasanya orang berpikir kalo semakin cepat komputer itu semakin baik, apa selalu begitu ? Jawabannya tidak.
PILIHLAH KOMPUTER SESUAI DENGAN KEGUNAANNYA
Oke sebagai contoh.
Kalo kamu mau beli komputer untuk ngetik, dengarin lagu, dengarin film aja tipe komputer apa yang akan kamu beli?
Kalau hanya untuk itu saja saya sarankan
TIPE KOMPUTER NGETIK DAN DENGARIN MULTIMEDIA
Processor : PIII 500 MHZ
Memory : 256 MB
Harddisk : 20 GB
DVD-ROM
MOnitor : 15 ” (ga perlu flat2an, ga ngaruh)
Harga kalo second : Rp 1. 400.000
Apakah ini cukup ?? Hmmm ini jauh dari cukup.
Kenapa ??? Untuk mengetahui apa ini cukup atau ga kita harus tau dasarnya dulu.
Analogi
Komputer itu ibarat Perusahaan Laundry.
Processor : Puteran Mesin Cuci yang memproses(membersihkan baju)
Cache : Ruang di dalam Mesin Cuci yang bisa memuat baju untuk sekali proses.
Harddisk : Sebuah ruangan yang memuat semua baju
Memory : Sebuah kotak untuk menaruh baju2 yang sebentar lagi akan dimasukkan dalam mesin cuci.
Nah sekarang kita lihat kenyataan dilapangan:
1. Processor : Berapa sih yang dibutuhkan untuk menjalankan program Windows word.
CAra : Buka Task Manager (Ctrl + ALt + del) lalu cari Processes, lalu buka Windows Word.
Hasil : Untuk membuka Windows Word, CPU di Processes menunjukan angka 20, itu artiya 20% dari total processor kita, saya memakai P3 500 MHz artinya hanya mengunakan 100 MHz.
Kalo misalkan angka di processes menunjukan lebih besar dari 70 % dan berlangsung lama itu baru artinya kita harus beli komputer yang lebih tinggi processornya.
2. Memory
Caranya sama kayak buat processor, lalu coba buka Windows Word.
Setelah melihat di Task Manager > Processes >Mem Usage maka saya melihat angka yang sangat kecil yaitu 6000 K atau 6 MB yang terpakai dari sekitar 256 MB yang tersedia. Masih jauh dari yang namanya lambat
3. Cache
Ini biasanya yang menentukan cepat atau tidaknya proses selain program yaitu systemnya.
Cek : Task Manager>Performance lalu cari System Cach, kalo system Cache lebih dari 100 MB itu sudah sangat bagus
4. Harddisk
Buat apa harddisk banyak2 kalo kebutuhannya dikit
Dokumen : File Word beragam tapi kalo dijumlah paling2 1 GB
Musik : 1 lagu rata2 4 MB kalo 1000 lagu = 4 GB
Filmu : Ini baru yang makan tempat, rata2 film 800 MB kalo mau dimasukin ke hardisk masukin dikit aja, lagian kan lebih enak kalo taro di cd atau dvd aja
Program : Program rata2 ukurannya kecil, yang gede2 paling seperti Office = 600 MB, Photoshop sekitar 300 MB, Corel Draw sekitar 600 MB, dsbnya
File System : File Buat windowsnya, sisakan sekitar 5 GB
Game sederhana : Game dari flash dan game kecil lainnya, 200 Game paling 1 GB
Kalo ditotal2 20 GB cukuplah.
MENGENAI KUALITAS BARANG SECOND
Yang paling penting dari melihat kualitas barang second adalah saat pertamanya, dia bisa jalan atau ga.
Biasanya barang second dikasi garansi 1 minggu, nah selama satu minggu itu komputer second itu kamu nyalain terus aja, kalo rusak ganti
Sebenarnya kualitas rata2 barang second dibanding barang baru sama baiknya asal pas awal barang itu ga bermasalah. Malah terkadang barang second bisa lebih kuat karena sudah “berpengalaman” dan terbukti masih berjalan selama sekian tahun.
Beda barang second sama baru hanya satu : Garansi satu tahun barang baru. Lewat satu tahun barang baru sama aja barang second

Read More ...

cara-mengganti-hard-drive-laptop

Dalam tutorial ini saya akan memberikan cara mengganti hard drive laptop. Persoalan berat sering terjadi bahwa hard drive laptop rusak, sudah beli tapi pasangnya gimana? Beberapa orang hanya ingin meng-upgrade hard drive mereka ke yang lebih besar. Apapun alasannya, satu yang pasti adalah Anda harus membuka laptop Anda. Membuka casing laptop tidak semudah membuka casing Desktop. Selain harus lebih hati-hati juga lumayan rumit. Dibawah ini saya akan berikan tutorial mengganti hard drive pada laptop, yang saya harapkan bisa membantu Anda.

1. Taruh sepotong busa atau handuk di atas meja dan kemudian letakkan laptop Anda diatasnya secara terbalik. Pelapis ini bertujuan supaya laptop Anda tidak tergores.
2. Sekarang cari kompartemen hard drive pada laptop Anda. Penutup hard drive biasanya terletak di bagian bawah laptop atau di samping. Beberapa laptop memiliki simbol hard drive pada penutup untuk membantu mengidentifikasi tempat yang tepat.
3. Setelah Anda menemukan lokasi hard drive laptop, ambil obeng dan buka penutup hard drive. Setelah membuka sekrup kemudian angkat tutupnya.
4. Sekarang Anda akan dapat melihat hard drive. Tergantung pada produsen laptop Anda, silakan angkat drive keluar dengan hati-hati.
5. Setelah mengambil hard drive keluar Anda akan tahu bahwa kebanyakan drive laptop memiliki tempat atau casing tersendiri sehingga Anda masih harus membukanya dari casingnya.
6. Sekarang ambil hard drive baru dan masukkan kedalam casing yang sudah kosong. Hati-hati dalam mengencangkan sekrupnya.
7. Masukkan disk drive ke dalam laptop dan geser ke dalam konektor.
8. Sekarang pasang cover dan pasang juga sekrup penutupnya. Selesai.

Tips:

* Jangan meletakkan hard drive anda di dekat magnet karena dapat merusak drive laptop
* Beberapa sekrup laptop memiliki desain yang unik jadi pastikan Anda memiliki obeng sekrup yang tepat sebelum memulai instalasi.
* Jangan menekan drive laptop terlalu keras karena dapat merusak hard drive. Jika anda harus meletakkan tekanan,lakukannya dengan memegang sisi drive.

Read More ...

Mengapa Komputer Hang / Macet Mendadak

Komputer hang atau crash dapat dapat terjadi karena beberapa alasan, dan proses pemecahan masalah ini terkadang sulit dan harus telaten. Namun, jika Anda tidak mengatasi masalah ini, ada kemungkinan akan terulang pada kesempatan berikutnya. Masalah penyebab komputer hang ini ada dua hal utama yaitu hardware dan software. Sedangkan jika software yang jadi penyebabnya maka masih ada 2 kemungkinan lagi yaitu masalah windows ataukah masalah software lain, atau bisa juga karena kombinasi masalah antara software aplikasi dengan windows.
Sebenarnya ada kemiripan antara komputer hang dengan blue screen of dead. Keduanya menyebabkan komputer tidak menanggapi perintah kita. Bedanya adalah kalau blue screen of dead layar jadi biru dan meninggalkan pesan tertentu, sedangkan komputer crash adalah berhenti begitu saja dengan menyisakan layar terakhir yang bisa muncul.
Jika itu terjadi, apa yang seharusnya Anda lakukan untuk mengatasi komputer hang ?
  1. Ketika komputer hang, jangan langsung pingsan dulu….. tunggu besok saja ya. Duduklah tenang, ingat-ingat adakah perubahan yang Anda lakukan atau adakah peristiwa yang kemungkinan jadi penyebabnya.
  2. Kita mulai dari penambahan hardware. Adakah hardware yang Anda tambahkan sebelum itu terjadi? Jika ada berarti tidak salah lagi hardware itu yang jadi penyebabnya. Keluarkan hardware tersebut.
  3. Goncangan fisik keras pada komputer. Jika ada goncangan yang baru saja terjadi pada komputer maka itu juga bisa jadi penyebabnya. Itu berarti bahwa ada hardware yang bergeser dari kedudukannya, misalnya hard disk. Untuk pekerjaan ini Anda harus membuka casing komputer.
  4. Ada kemungkinan ketika kita mengupgrade windows, ada driver yang tidak kompatibel lagi sehingga driver tersebut dianggap sudah kuno oleh sistem operasi. Untuk keperluan ini Anda harusnya surfing internet untuk menemukannya.
  5. Bad random access memory (RAM) modul juga dapat menyebabkan komputer hang, ini sudah saya bahas pada artikel Tanda-Tanda Kerusakan Memory Komputer. Ada kemungkinan RAM rusak karena overheating. Penempatan memori yang tidak tepat juga harus dicurigai. Perbaiki kedudukan memori pada tempatnya.
  6. Masalah hard disk. Sebuah hard drive rusak atau terfragmentasi dapat menyebabkan masalah ini sehingga hard drive harus secara teratur di-defrag. Berapa sering hard disk didefrag? Saya biasa melakukannya sebulan sekali, full defrag.
  7. Kesalahan pada setting BIOS misalnya melakukan overclocking juga dapat menyebabkan masalah komputer hang. Jika Anda melakukan overclocking ketika komputer hang, kembalikan dulu ke posisi normal
  8. Perangkat lunak tambahan pihak ketiga, atau software yang berasal dari luar Microsoft ®, dapat menyebabkan komputer macet oleh konflik dengan program lain atau dengan sistem operasi itu sendiri. Kadang-kadang file patch tersedia dari situs web pihak ketiga yang bersangkutan bisa memperbaiki masalah. Adakah software tambahan yang baru saja Anda install? Jika ada, itu mencurigakan jadi penyebabnya.
  9. Jika semua yang saya sebutkan diatas Anda yakin bukan sebagai penyebabnya, maka kecurigaan kita yang terakhir adalah virus, trojan, worm dan kawan-kawannya. Scan komputer Anda dan pastikan bersih dari virus dkk.

Read More ...

Belajar Mengenal Fungsi Hardware Pada Komputer Anda

Sekarang jaman sudah maju dan komputer sudah sangat di butuhkan bagi semua orang. Tidak ada salahnya kita mulai belajar mengenal atau belajar apa-apa saja tentang fungsi dan kegunaan dari komputer.
1. Fungsi Dan Pemahaman Tentang Motherboard
Motherboard adalah suatu komponen tempat pengendali yang mengatur kerja suatu komponen yang terpasang di dalam nya. Segala sesuatu seperti Hardics,CD,Flopy,Ram,Processor,Instalasi Listrik,Keyboard,Mouse, dan lain-lain. Semua di atur didalam mainboard.

Read More ...

perbedaan intel-core-2-dan-intel-i3-i5

Pengertian Intel Duo Core dan “Keluarga”-nyaCore merupakan merek Dagang Intel untuk arsitektur baru Prosesornya yang mengacu kepada teknologi prosesor komputer dimana ada 2 “inti” didalam satu packaging, sehingga ada 2 prosesor di atas satu chip

Read More ...

Data Yang Sering dilihat